5 Jenis Usaha yang Bisa Dijalankan di Ruko yang Berukuran Kecil

Jenis usaha yang dapat Anda jalan kan sebenarnya banyak sekali, tergantung usaha apa yang ingin Anda tekuni dan Anda sukai. Jangan membuka suatu usaha karena sedang trend atau hits apabila Anda sendiri tidak menguasai pasar dan tahu seluk beluk dari usaha tersebut itu sendiri. Untuk membuka suatu usaha yang Anda butuhkan adalah keahlian dalam bidang usaha yang ingin Anda tekuni.

5 Jenis Usaha yang Bisa Dijalankan di Ruko yang Berukuran Kecil

Selain itu orang orang atau karyawan yang bekerja harusnya yang jujur dan dapat di percaya karena menurut beberapa pengalaman orang banyak termasuk saya sendiri yang pernah memiliki usaha, kegagalan yang terjadi adalah apabila karyawan yang bekerja di bisnis Anda menyalah gunakan kepercayaan yang Anda berikan kepada mereka.

Jadi menyaring dan me wawancara karyawan secara menyeluruh dari awal adalah hal yang sangat penting yang harus Anda lakukan , khususnya apabila Anda tidak akan selalu berada di lokasi untuk mengawasi usaha Anda. Jadi menitipkan kepada karyawan adalah hal yang harus Anda lakukan dan untuk mempercayai seseorang agar tidak menyalah gunakan kepercayaan adalah hal yang tidak mudah. Jadi saring lah dengan baik karyawan yang akan bekerja di usaha Anda nantinya.

Apabila Anda sudah mendapatkan pilihan lokasi usaha yang ingin Anda jalankan di ruko yang berukuran kecil, maka hal hal yang harus Anda perhatikan adalah cukup atau tidak nya ruangan yang di sediakan untuk usaha yang akan Anda bangun atau memadai atau tidaknya sarana yang Anda sediakan kepada customer Anda apabila Anda membuka usaha di ruko yang berukuran kecil, meng-akal-I ruangan yang kecil adalah hal yang mudah apabila Anda sudah memutuskan bidang usaha apa yang ingin Anda jalankan.

Di artikel ini kita akan membahas tentang 5 jenis usaha yang bisa di jalankan di ruko yang berukuran kecil. Semoga dapat membantu Anda dan dapat menjadi referensi bagi Anda untuk menjalankan usaha di ruko Anda nantinya.

Usaha Laundry  

Usaha laundry kiloan yang menjamur tetapi selalu di cari oleh masyarakat dapat Anda jadikan pertimbangan untuk usaha Anda di ruko yang berukuran kecil. Dengan catatan lokasi nya dekat dengan pemukiman ramai, kenapa usaha laundry?

Karena saat ini makin sulit mendapatkan pembantu rumah tangga, sudah banyak dari masyarakat pada umumnya yang memilih untuk tidak lagi menggunakan jasa pembantu rumah tangga, maka otomatis jasa laundry kiloan banyak di cari oleh masyarakat perkotaan yang tidak sempat untuk mencuci bajunya, juga para pekerja kantoran dan mahasiswa. Usaha ini tidak membutuhkan space yang banyak khususnya apabila Anda menjalankan franschise yang tidak memerlukan Anda menyediakan mesin cuci dan lainnya di tempat.

Usaha fotocopy 

Apabila ruko yang Anda miliki dekat dengan kampus atau perkantoran, usaha ini pasti akan selalu di cari. Tidak membutuhkan space yang besar asalkan cukup untuk beberapa mesin fotocopy saja sudah dapat memadai dan mendukung Anda dalam menjalankan usaha ini.

Kedai Kopi 

Coffee shop yang tidak perlu menyediakan banyak tempat duduk untuk customernya. Coffee shop sekarang sudah banyak yang hanya untuk take away saja jadi sebenarnya untuk menyediakan 2-3 meja saja sudah cukup. Apalagi apabila lokasi ruko Anda terletak di wilayah perkantoran yang sibuk.

Toko Serba Ada 

Toserba atau mini market yang menjual kebutuhan sehari hari yang simple dan lengkap selalu di cari oleh masyarakat yang tinggal di sekitar ruko. Misalnya menjual rokok, minuman ringan dan cemilan yang selalu di cari oleh para customer yang tinggal atau kerja di sekitar ruko tersebut.

Kedai Makanan  

Kedai makanan dalam artian makanan ringan seperti roti bakar, Indomie, gorengan dan lain lain yang tidak membutuhkan space yang besar untuk memasak masakannya. Dan masakan yang simple yang dapat di sajikan dalam waktu 3-5 menit saja. Usaha ini tidak lah membutuhkan tempat yang besar. Pandai pandai Anda memanfaatkan space yang ada merupakan nilai plus untuk design dari kedai makanan yang Anda miliki.

Postingan populer dari blog ini

7 Alasan Mengapa Membeli Ruko itu Menguntungkan Meskipun Harganya Lebih Mahal

Banyak Orang Kaya Tapi Bekerja Semaunya? Ibadah dan Kebaikannya Luar Biasa! Ini Faktanya